Hollaa Bears!
Mendapati panggilan interview suka berasa senang bercampur grogi kan yah? Dulu JB juga ngerasa seperti itu.. Rasa campur aduk ini boleh saja normal lhoo, apalagi yang fresh graduate, namun tau kah kalau perasaan ini gak bisa ditahan, bisa jadi nanti menjadi bom untuk diri kita sendiri. Nah... JB mau membahas kesalahan yang perlu dihindari pada saat interview supaya para HRD ini melirik kalian, bears...
1. Sibuk Dengan Hal Lain
Sibuk dengan hal lain, maksudnya apa yah? Maksudnya begini, saat kalian sedang berduaan (ciiee... ciiee...😁) dengan HRD atau User kalian ini, sangat baik jika kalian fokus dengan beliau saja (ciiee... ciieee... lagi 😁), hal lain yang paling sering sih seperti handphone/gadget/smartphone, maklum lah anak jaman now susah lepas dari benda diatas tapi pleeeaaassseeeeee! untuk saat itu disimpan baik-baik benda itu di dalam tas, dan gak disaranin disimpen diatas meja karena secara tidak langsung kalian masih bisa melirik-lirik ke benda itu. Hal lain berikutnya seperti memainkan jari, garuk-garuk kepala (padahal gak gatel, efek grogi sih... 😅) dan sebagainya. Hal ini perlu dihindari karena selain terlihat tidak sopan juga terlihat grogi.
2. Mendeskripsikan Diri Secara Berlebihan
Mendeskripsikan diri atau menceritakan tentang diri haruslah sesuai keadaan, sebaiknya hal-hal yang disampaikan adalah hal-hal yang bisa menunjang untuk posisi yang kamu lamar. Contohnya, kalau kalian melamar posisi Customer Service, kalian tidak perlu menceritakan prestasi kalian sebagai pemenang lomba lari. Hindari juga ya, bears, menceritakan yang mengada-ada apalagi biar kesannya lucu... Karena ini tuh lagi interview, bukannya stand up comedy (hihihihihi 😄). Membangun keyakinan HRD terhadap diri kalian sangat bergantung dengan hal yang kalian ceritakan lhoo karena mereka bisa tau mana yang mengada-ada dan yang asli. So be careful!
3. Menjawab Dengan Kalimat Klise
Sebagai seoranga fresh graduate, sebaiknya kalian menjawab dengan serealistis mungkin dan ditambah bumbu-bumbu kreatifitas khas kalian, bears.. So jauh-jauh deh dari kalimat klise yang malah menjurus ke retorika-retorika khas aktivis mahasiswa (hahaha). Jawaban yang realistis dan kreatif bisa membuat HRD beranggapan kalian beda, dan bahkan mungkin lebih baik dari yang lain.
4. Jangan Salah Menilai Kekurangan Dan Kelebihan Diri Anda
Perihal kekurangan dan kelebihan diri kalian, alangkah baiknya didiskusikan dengan orang-orang disekitar kalian, mungkin bisa dengan yang lebih berpengalaman seperti dosen atau senior kalian. Jangan sampai kalian salah meletakkan kekurangan dan kelebihan yah karena akan menjadi masalah kalau kalian saja tidak tau seperti apa diri kalian. Ini bisa saja menggambarkan soft skill kalian yang kurang dan pemilihan pengembangan diri yang tidak tepat.
5. Jangan Mengeluh, Apalagi Menjelekkan Orang Lain
Jelas hal ini gak ada manfaatnya sama sekali, justru memperburuk attitude kalian di depan HRD. Jawablah dengan bijak jika ada pertanyaan yang memang membutuhkan jawaban yang lebih kearah subyektif.
6. Gaji Saya Berapa Yah?
Wah ini sih big NO... NO... Jangan menanyakan berapa nominal gaji kalian sebelum mereka yang menyampaikan terlebih dahulu. Pertanyaan ini bisa mengarahkan kalian ke orang yang perhitungan dan materialistis, dan akan menghancurkan penilaian buat kalian yang seorang fresh graduate.
Perlu diingat ya, bears... Jadilah diri kalian sendiri dan tunjukkan sisi terbaik kalian ke HRD. Niscaya mereka akan tertarik dengan kalian... 😊
No comments:
Post a Comment